Powered By Blogger

Search

Wikipedia

Hasil penelusuran

Jumat, 08 Maret 2013

Jokowi Masuk Daftar 25 Wali Kota Terbaik Dunia Besar Kecil Normal

TEMPO.CO, Jakarta --Wali Kota Surakarta Joko Widodo yang akrab disapa Jokowi masuk dalam kandidat Wali Kota Terbaik di Dunia. Setelah sebelumnya masuk dalam 70 besar, kali ini ia masuk dalam 25 besar kandidat berdasarkan publikasi The City Mayors Foundation, London, Inggris. Jokowi masuk dalam lima besar kandidat wali kota terbaik yang mewakili Asia. Selain Jokowi, ada Wali Kota Tel Aviv (Israel) Ron Huldai, Wali Kota Angeles City (Filipina) Edgardo Pamintuan, Wali Kota Changwon City (Korea Selatan), dan Wali Kota Ankara (Turki) Melih Gokcek. Selain dari Asia, finalis pesaing Jokowi berasal dari lima kategori wilayah lainnya. Di antaranya lima wali kota dari Amerika Utara, empat wali kota dari Amerika Latin, tujuh wali kota dari Eropa, dua wali kota dari Australasia, dan dua wali kota dari Afrika. Yayasan ini mengundang masyarakat dunia untuk memberikan suara atau dukungan mereka dalam survei ini. Pilihan yang bisa diberikan langsung melalui laman worldmayor.com ini harus disertai dengan komentar mengapa mereka memilih kandidat tersebut. Dan panitia akan memilih pemenang utama dengan dua pemenang runner-up. Sebelumnya, dalam 70 besar kandidat wali kota terbaik dunia ini, selain Jokowi ada juga nama Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini dan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo, mewakili Indonesia. Mereka masuk dalam 17 nomine dari Asia. The City Mayors Foundation adalah lembaga think-tank internasional untuk pemerintah daerah yang berada di London, Inggris. Penghargaan ini telah diberikan sejak tahun 2004. MUNAWWAROH | WORLDMAYOR Berita terkait Jokowi Optimistis Menang Pilkada DKI Satu Putaran Berapa Jokowi Habiskan Duit untuk Pilkada DKI? Jokowi: Beri 10 Pemuda, Akan Saya Guncang Jakarta Jokowi Dekati Suku Dayak, Foke Sambangi Etnis Cina 'Perang' Kostum Jokowi-Ahok vs Hidayat-Didik Jokowi Jagokan Spanyol Juara Euro 2012 Jelang Kampanye, Jokowi Ajukan Cuti 12 Hari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimana Tentang Blog Ini ?